Rabu, 23 November 2011

25. Resep Masakan Khas Jakarta



1.Bahan :
2 ikat daun pakis, bersihkan, rebus sebentar
100 gram tauge, rebus sebentar
1 buah jeruk nipis
½ butir kelapa parut, sangrai hingga kering
5 buah cabai merah, rajang halus
2 batang serai, rajang halus
5 lembar daun jeruk, rajang halus
Garam secukupnya



2. Haluskan :
½ sdt ketumbar
50 gram udang kering (ebi)
10 buah cabai rawit
1 ½ sdm irisan bawang merah
1 sdt irisan bawang putih
1 sdt irisan laos muda
1 sdt garam
1 sdt gula pasir


3. Cara membuat :
Campur bumbu yang telah dihaluskan dengan bumbu kasar lainnya serta kelapa parut dan garam. ADuk rata lalu digongseng hingga kering, sisihkan.
Cara menghidangkan : tata daun pakis dan tauge di piring saji lalu taburi dengan bumbu kelapa, beri perasan jeruk nipis, hidangkan.
Atau bumbu diaduk bersama daun pakis ditambah tauge lalu beri perasan jeruk nipis, hidangkan.

Eungkot Asam Keueng

1. Bahan :
1 ekor ikan tongkol sedang, cuci bersih, potong sesuai selera
3 buah jeruk nipis, ambil airnya
½ sdt kunyit bubuk
50 gram asam sunti

2. Bumbu Halus :
15 buah cabau merah
7 buah cabai rawit merah
8 siung bawang putih
¼ sdt merica
Garam secukupnya



3. Cara membuat :
Lumuri ikan dengan air jeruk nipis, kunyit bubuk, asam sunti dan bumbu yang dihaluskan menjadi satu. Aduk rata, diamkan 30 menit hingga bumbu meresap.
Pindahkan ke dalam panci, masak dengan api sedang hingga matang dan bumbu meresap, angkat.
Sajikan.

Timphan

1. Bahan :
200 gram tepung ketan
2 sdm santan kental
1 sdm air kapur sirih
¼ sdt garam
250 gram pisang raja dihaluskan
Daun pisang muda

2Isi :
2 butir telur ayam
50 ml santan kental
100 gram gula pasir
25 gram nangka masak cincang kecil
½ sdt tepung terigu
1 lembar daun pandan
50 gram kelapa muda parut halus
¼ sdt vanili



Cara membuat :
Aduk tepung ketan dan pisang yang sudah dihaluskan serta santan, air kapur dan garam hingga tercampur rata. Adonan ini digunakan untuk kulit.
Ambil daun pisang olesi dengan minyak lalu tipiskan adonan kulit, beri adonan isi kemudian digulung, dibungkus seperti lontong kecil, kukus hingga matang selama kurang lebih 10 menit.
Buat adonan isi : kocok telur dan gula hingga kental dengan mixer, masukkan tepung terigu dan santan, aduk rata, tambahkan nangka dan kelapa muda, beri daun pandan, masak sampai kental, angkat, beri vanili, aduk rata.
Setelah matang, dinginkan dan gunakan sebagai isi timphan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar